Jumat, 16 Juli 2010

Berani Gagal untuk Sebuah Kesuksesan :)

Sahabatku,
seringkali kita kagum dengan kesuksesan seseorang, namun enggan mengikuti jejaknya
acapkali kita siap untuk menang, namun tak mau menyicipi semangkuk kegagalan
Sukses dan gagal ibarat dua muka keping logam
Mereka yang siap untuk sukses, harus siap pula untuk gagal

Lihatlah orang-orang besar dan para pahlawan yang mengisi ruang sejarah,
mereka siap berproses untuk sukses
Bahkan kegagalan lebih sering menghampiri mereka.

Jika diibaratkan kesuksesan seseorang dengan gunung es yang menjulang di lautan
maka kebanyakan orang terpesona melihat gunung es di atas permukaan laut
padahal, lebih tinggi dan kokoh adalah apa yang ada di bawah permukaan
Yang tak terlihat itulah tumpukan proses yang membuatnya menjulang indah
itulah segudang kegagalan yang membuatnya terbiasa

Sahabat,
apapun yang kau cita-citakan
Mulailah untuk siap berproses dari saat ini
tak perlu menunda hingga semuanya sempurna
Lakukanlah mulai dari yang paling sederhana
Persiapkan momentum sejarahmu
Karena seperti Ustadz Anis Matta berujar,
"Momentum Kepahlawanan itu dipergilirkan"
Sudahkah kita mempersiapkan diri untuk mengisi ruang kosong dalam lembaran sejarah kehidupan?
Semoga..

1 komentar: